Sepertinya, guna menjawab kebutuhan serta minat masyarakat terkini yang terus cepat berubah, para pelaku kuliner pun tak pernah berhenti mengeksplorasi berbagai macam hal untuk ditawarkan. Salah satunya adalah ketika wine yang secara hakekatnya merupakan minuman untuk dinikmati tanpa campuran apapun karena mengutamakan kualitas anggur sebagai patokan utama, kini malah dijadikan salah satu bahan untuk koktail. Apakah mungkin ini artinya masyarakat urban kini lebih memilih menikmati cocktails yang memang erat dengan kesan lifestyle, dibandingkan segelas wine?
Salah satu brand wine yang melakukan hal tersebut adalah Penfolds. Menggunakan salah satu koleksinya, yaitu Penfolds Max's, perusahaan wine asal Australia ini mempersembahkan empat koktail berbahan wine yang dapat dinikmati para pecintanya di bar Flow Jakarta, Mega Kuningan, di awal April lalu. Sayangnya, modifikasi minuman ini hanya berlangsung selama dua hari. Beruntungnya saya berkesempatan mencicipi beberapa koktail eksklusif tersebut. Tapi bagi Anda yang ingin coba meracik sendiri koktail menggunakan bahan wine, Penfolds berbaik hati berbagi informasi.
"1915" dan "Open A New Chapter"
Untuk 1915, Penfolds Max memberi tribut kepada Chief Winemaker Penfolds yang pertama, yaitu Max Schubert, yang lahir pada tahun 1915. Maka, koktail yang satu ini diberi nama sesuai dengan tahun kelahiran Schubert. Segelas 1915 terdiri dari Penfolds Max’s Chardonnay Reduction, London Dry Gin, Vermouth Bianco, dan Lavender Syrup. Sedangkan Open A New Chapter, Penfolds mencampur Penfolds Max’s Shiraz Reduction, London Dry Gin, Campari, dan Sweet Vermouth. Koktil satu ini menjadi modifikasi dari Negroni klasik. Penambahan citrus memberi aroma segar.
"Fig Me Up" dan "Twist & Shout"
Fig Me Up berbasis Light Rum, dengan tentunya tambahan Penfolds Max’s Shiraz. Selain itu, terdapat pula bahan Bianco Vermouth, Honey, Fig Jam, dan Lemon Juice. Rasanya sungguh menyegarkan! Dan yang terakhir, yaitu Twist & Shout merupakan racikan dari Penfolds Max's Chardonnay yang dicampur dengan Gin, Campari, dan Chilli Lychee Syrup.
Bagi Anda yang penasaran dengan rasa dari Penfolds Max's Wine, Anda dapat mendapatkannya di Flow Jakarta, dengan harga spesial hingga Mei 2019 mendatang. Jika Anda beruntung, bisa jadi Anda dapat meminta bartender dari Flow Jakarta untuk menyajikan Anda empat koktail di atas. Who knows? Go and try your luck!