Kapan terakhir kali Anda mengganti sofa dan meja living room Anda? Mungkin ini saatnya, karena sekarang ini saya akan menginformasikan tiga butik furniture yangt baru saja buka di Galeria Grand Hyatt, lantai 3 Plaza Indonesia Indonesia.
Ketiganya memiliki keuninan dan karakteristik yang berbeda-beda, sehingga Anda bisa sesuaikan dengan kebutuhan dan tone rumah Anda. Brand furniture yang dimaksud adalah Natuzzi Italia, Cattelan Italia & Arketipo, dan La-Z-Boy.
Melandas sebagai label yang sudah 23 tahun dikenal di Indonesia memiliki standar sangat tinggi dan premium untuk menghadirkan beragam desain furnitur dari brand-brand berkelas dunia. Natuzzi Italia sebagai butik monobrand pertama didesain sesuai DNA dari showroom Natuzzi Italia di Milan dengan desainer Fabio Novembre. Saat memasuki butik, Anda akan disambut dengan warna serba putih yang membuat butik cerah, dengan kesan nyaman dan hangat. Produk dari brand yang sudah ada sejak 1959 ini dirancang oleh Manzoni&Tapinassi, Marcel Wanders Studio, Natuzzi Design Center, Claudia Bellini, Mauro, Lipparini, Nika Zupanc, dan Massimo Losa Ghini. Semua rancangan di Natuzzi Italia memiliki detail-detail desain unik dan filosofi tersendiri.
"Sedangkan untuk label La-Z-Boy, interior digarap oleh desainer interior Prasetio Budhi. Showroom ini menawarkan premium range dari koleksi La-Z-Boy sekaligus memperkenalkan desain yang cook untuk komersial maupun kebutuhan corporate," jelas Veridiana Lim, Direktur Melandas Indonesia.
Bagi pencinta series F.R.I.E.N.D.S, mungkin kursi La-Z-Boy ini sudah tidak asing lagi. Dengan bahan premium berkualitas, butik brand asal Amerika ini ditata sedemikian alegan oleh Presetio Budhi hingga menjadi "a gentleman louge" yang mendorong semua orang untuk berbaring, bersantai, dan memulihkan diri. Dengan mengutamakan kenymanan yang sangat amat nyaman, kursi ini membuat saya benar-benar menjadi lazy saat mencobanya. Saya juga menemukan kursi bioskop premier XXI dengan warna yang berbeda di butik ini.
Namun, jika anda suka gaya classic, meja marmer, dan cermin besar, Cattelan Italia bisa menjadi pilihan dan inspirasi Anda dalam menata ruangan. Melalui rancangan interior Joke Roos, showroom terbaru Cattelan Italia bersama label sofa Arketipo menjadi 'a real living style.'
Melandas mengutamakan desain yang inovatif, produk berkualitas tinggi dan kepuasan pelanggan pada ketiga showroom mereka.