Terkadang, handle pintu menjadi hal yang diremehkan atau memilih sekedar yang murah dan bisa digunakan. Tapi, pernahkah Anda terkunci didalam kamar mandi karena handle yang rusak? Atau kaki Anda tertimpa handle pintu yang tiba-tiba lepas?
Eko Priharseno, seorang desainer interior ternama di Indonesia, mengalami kereasahannya akan permasalahan handle pintu ini. Karena itu, dirinya coba mengeksplorasi kreativitasnya tanpa batas dalam desain lever handle bersama Union Elmes, brand yang sudah pengakuan internasional asal Jepang.
Diprakarsai oleh Habitus Concept, Eko merancang lever handle bernama JAKKU. Desain ini lahir dari ketidakpuasannya terhadap lever handle yang ada di pasaran, dan ia ingin menciptakan produk yang tidak hanya fungsional tetapi juga estetis.
Inspirasi JAKKU datang dari prinsip sederhana gerakan "jungkit" yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Dalam desainnya, Eko berhasil memadukan fungsi dan keindahan, sehingga lever handle ini memberikan pengalaman yang nyaman saat penggunanya membuka pintu. Ada lima variasi warna dan beragam jenis pelapis kayu yang ditawarkan; Jakku Black, Jakku Black Gold, Jakku Black Umber, Jakku Gold, dan Jakku Umber.
Kolaborasi ini terjadi selama dua tahun di masa pandemi, dengan banyak komunikasi daring antara Jakarta dan Osaka. Meskipun tantangan geografis dan waktu menjadi kendala, hasilnya sangat memuaskan. Di tahun 2023, karya Eko sudah resmi diluncurkan di markas Union Elmes, Jepang. JAKKU, dengan desain modern dan minimalis, tidak hanya memenuhi selera pasar Indonesia tetapi juga internasional. Sedangkan di Jakarta, Jakku diumumkan hadir di AEDI Desain.
“Mewujudkan ganggang pintu JAKKU dengan Eko Priharseno merupakan pengalaman yang luar biasa. Pendekatan Eko yang visionaris dengan pemahaman mendalam tentang filosofi dari artware produksi Union Elmes membuatnya sangat sesuai untuk kolaborasi ini. Melalui proses desain yang cukup lancar dan menghasilkan produk yang sepanjang masa. Dengan respon yang sangat baik, produk JAKKU bahkan sudah hadir dan memukau di beberapa proyek sebelum peluncurannya. Berkolaborasi dengan Eko Priharseno sangat menyenangkan, dan produk JAKKU ini hanya sebuah awalan,” ungkap Bapak Swamitra Dermawan selaku Direktur Habitus Concept.