#CLARAKaleidoskop2018: 11 Influencer yang Paling Menarik Perhatian

Apa yang terlintas pada benak Anda, saat mendengar kata “influencer“? Apakah benar seseorang dengan sebutan tersebut berhasil mempengaruhi Anda? Bagi saya, “influencer” adalah sebutan bagi mereka yang aktif pada platform digital sosial media dengan menunjukkan jati diri serta karakter yang dibentuk dan berhasil memberikan pengaruh kuat bagi para pengikutnya sebagai audience atau yang biasa disebut dengan followers.

Sepanjang tahun 2018, sosial media yang masih dan semakin banyak dipergunakan adalah Instagram. Para pengguna gawai dengan dukungan internet semakin dimanjakan oleh platform digital ini yang memiliki banyak fitur, hingga bisa dikategorikan sebagai one-stop-media-social. Dengan kelengkapan fitur yang semakin membuat para “influencer” memberikan konten yang bisa dinikmati oleh para pengikutnya.

Kini, kami merangkum 11 “influencer” yang paling banyak diminati dan berpengaruh bagi banyak netizen pada sosial media Instagram!

Rahajeng Bersaudara
Maria dan Elizabeth, dua kakak-adik ini memiliki karakter kuat yang ditampilkan pada sosial media Instagram mereka masing-masing. Meski selalu tampil feminin, keduanya juga menyukai aktifitas luar ruangan yang mencuri hati para pengikutnya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

October 3rd: Last day of being 26. ????

A post shared by ELIZABETH RAHAJENG (@elizrahajeng) on

 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Maria Rahajeng (@mariarahajeng) on

 

Tyna Kanna Mirdad
Ibu muda ini memang sangat dekat dengan seluruh anggota keluarga Mirdad dan menjadikan dirinya sebagai sosok family person sehingga sangat memikat hati para pengguna sosial media di Indonesia. Dengan tampilan sehari-hari yang selalu terlihat segar dan cantik dengan make-up khasnya, para followers selalu menunggu setiap unggahan dari akun milik Tyna.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Tyna Kanna Mirdad (@tynakannamirdad) on

 

Andy Yanata
Pria muda ini memiliki karakter ceria yang selalu ia tampilkan kepada para pengikutnya di sosial media. Yang paling ditunggu followers adalah cara unik dirinya dalam memadu padan tampilan busana yang ia gunakan pada setiap kesempatan yang ia unggah pada akun Instagramnya!

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by STEFANDY YANATA HARIONO (@andyyanata) on

 

Patricia Gouw
Dikenal sebagai salah satu finalis ajang kompetisi besar di Asia, kini Patricia Gouw semakin mencuri hati banyak netizen di Indonesia. Ia sangat dicintai oleh pengikutnya di sosial media Instagram karena selalu menunjukkan karakter dirinya yang apa adanya dan jenaka.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by patriciagunawan (@patriciagouw) on

 

Jovi Adhiguna
Dengan tampilan androgini yang khas, Jovi juga berhasil memberikan pengaruh bagi banyak pengguna sosial media Instagram. Salah satunya dengan bagaimana cara dirinya menggunakan produk kecantikan yang ia aplikasikan sehari-hari. Tidak hanya itu, sikap ramah yang Jovi berikan setiap berinteraksi dengan pengikut pada akunnya juga menjadi nilai tambah yang disukai para pengguna Instagram.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Jovi Adhiguna Hunter ???? (@joviadhiguna) on

 

Tasya Farasya
Kepiawaian dirinya dalam bermain dengan produk kecantikan mampu mempengaruhi banyak pengguna sosial media Instagram. Setiap eksperimen baru yang dilakukannya selalu ditunggu setiap waktu bagi para penggemar make-up. Ia juga sempat menjadi perbincangan perihal acara pernikahannya yang begitu mewah pada awal tahun 2018. Dari tampilan busana, dekorasi, dan acara juga mampu banyak mempengaruhi netizen Indonesia.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Tasya Farasya (@tasyafarasya) on

 

Millen Cyrus
Di usia yang masih muda, Millen sudah mampu mencuri perhatian banyak netizen di Indonesia. Cara berbusana dan tampilan tata rias dirinya pun juga menjadi salah satu yang banyak diikuti oleh followers dari akun pribadi Millen. Meski cukup kontroversial, para pengikut Millen terus bertambah untuk mengikuti penampilan Millen yang terus diunggah.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by V I R G O (@millencyrus) on

 

Reza Chandika
Memiliki karakter yang jenaka dan kreatif, menjadikan Reza juga sangat dicintai banyak pengguna Instagram. Keunikan dirinya dalam berbahasa dan bergurau ternyata memiliki pengaruh kepada banyak masyarakat di Indonesia, khususnya para remaja di Jakarta. Jika Anda mengikuti segala unggahan pada akun miliknya, saya yakin Anda akan sulit untuk berhenti tertawa!

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by OO MA OO!! (@rezachandika) on

 

Cindercella
Keunikan dirinya yang sangat berani memberikan aplikasi tambahan pada tata rias yang ia lakukan sangat ditunggu para penggemarnya. Entah menggunakan eyeshadow dengan warna mencolok maupun tambahan freckles pada wajah selalu menjadi ciri khasnya. Tak lupa, unggahan kisah cintanya dengan musisi Ben Sihombing (yang juga berkarakter unik) menjadi hal yang ditunggu pula oleh para pengikutnya di akun Instagram pribadinya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by maru???????? (@cindercella) on

 

Alika Islamadina
Mengawali karir sebagai penyanyi cilik, Alika beranjak dewasa dan masih aktif sebagai musisi. Melalui banyak unggahan pada akun pribadinya, Alika memperlihatkan tampilan yang cukup apa adanya dengan karakter yang sangat ramah dan ceria namun mampu mempengaruhi banyak remaja putri di Jakarta.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Alika Islamadina (@alikaislamadina) on

 

Asmara Abigail
Perempuan cantik penuh talenta ini juga menjadi salah satu favorit para pengguna sosial media khususnya Instagram. Paras khas Indonesia yang terpancar dari dirinya mampu membuat jatuh hati bagi siapa pun yang melihatnya. Tatapan mata yang tajam yang selalu tampil di layar gawai Anda tentu sangat menarik perhatian dan membuat tidak bisa berhenti memandanginya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Asmara Abigail (@asmaraabigail) on

 

Menurut Anda, siapakah “influencer” dunia maya yang telah mampu mempengaruhi sepanjang 2018?