Gangguan mental ternyata merupakan sesuatu yang cukup tabu diperbincangkan di tengah masyarakat, terlebih di Indonesia. Di sini, seseorang dianggap aneh jika merasakan atau menunjukkan tanda-tanda depresi. Namun, sadarkah Anda bahwa kesehatan mental sama pentingnya dengan kesehatan fisik? Namun, sayang, banyak yang menganggap remeh hal ini.
Secara pribadi, saya pun merasa hal ini tidak cukup sering dibahas dalam ruang publik. Cukup terkejut ketika menemukan adanya wadah berbasis online bernama Save Yourselves. Melalui wadah ini, Anda diizinkan untuk berbagi kisah tanpa perlu takut merasa dihakimi. Pada akhirnya, bukankah sebenarnya yang dibutuhkan adalah sesederhana dua telinga yang mau mendengar dan hati yang mau memahami?
Aktor yang cukup aktif di akun media sosialnya, Dion Wiyoko, pun mengakui bahwa kesehatan mental adalah hal yang serius. Ia berkata bahwa keterikatan pada sosial media dan game bisa saja menjadi awal mula dari gangguan mental. Terlihat sederhana awalnya, namun dapat berakhir mengkhawatirkan.
Dion menunjukkan dukungannya melalui kolaborasi yang baru saja dilakukan dengan CLARA Media dan Save Yourselves dalam bentuk penjualan kartu pos dengan fotografi hasil karyanya. Seluruh keuntungan dari penjualan ini pun disumbangkan untuk operasional Save Yourselves.
Sempat berbincang dengan salah satu penemu organisasi ini, ia mengatakan bahwa semua orang dapat menjadi bagian dari gerakan ini. Hanya saja, kebanyakan orang terlalu mudah untuk menghakimi ketimbang memahami. Rasanya sudah cukup banyak nyawa dikorbankan sebagai wujud apatis manusia terhadap sesamanya. Dapatkah kita berhenti sejenak dan belajar untuk menghargai? Ya, sesederhana itu.