5 Resolusi yang Mudah Terlaksana di Tahun Baru!

Membuat resolusi merupakan hal yang lumrah dilakukan untuk merayakan pergantian tahun. Namun, ketika melihat kembali 365 hari ke belakang, apakah seluruh impian tersebut terwujud? Jika ingin berkata jujur, rasanya saya mulai bisa menemukan letak kesalahannya di mana. Mungkin saja, itu semua karena resolusi Anda (dan saya) terlalu muluk-muluk. Fokus Anda terpecah pada banyak impian yang sulit digapai. Bagaimana mungkin? One step at a time, baby.

Menyadari hal ini, saya pun berhenti membuat resolusi. Ya, setidaknya resolusi yang muluk-muluk. Memang tidak ada salahnya untuk membuat target. Saya ingat di awal tahun 2018, saya berniat untuk menurunkan berat badan setidaknya 5 kilogram. Namun, hasilnya? Tidak naik saja saya sudah bersyukur. Di sisi lain, ada pula teman yang berhasil melewati target tersebut. Hal ini tidak berarti saya gagal menjalani 2018, bukan?

Berikut adalah resolusi yang patut Anda lakukan memulai tahun yang baru. Janji, tidak sulit!

Membuat perhitungan keuangan

via GIPHY

Berapa banyak dari Anda yang mendambakan saldo tabungan diangka tertentu. Daripada kecewa jika mendapati saldo akhir tahun justru defisit, bagaimana jika Anda memulainya dengan melakukan perhitungan keuangan secara detail? Ada beberapa aplikasi yang tersedia untuk memudahkan Anda melakukan ini. Dengan mencatat pemasukkan dan pengeluaran, Anda justru dapat menghindari hal-hal yang tidak penting atau tidak diinginkan.

Hidup sehat

via GIPHY

Nah, ini berhubungan dengan resolusi saya yang gagal di tahun 2018 lalu. Saya hanya memberi fokus pada angka di timbangan namun tidak pada gaya hidup saya. Namun, jika ditilik baik-baik, meskipun saya tidak berhasil menurunkan berat badan, saya lebih rutin berolahraga dan memiliki beberapa hari untuk detox. Bagaimana jika Anda mulai untuk tidur setidaknya enam jam per hari, minum delapan gelas air, dan perbanyak jalan kaki dibandingkan menambah kemacetan ibu kota?

Merapikan ruangan

via GIPHY

Tidak perlu memaksakan diri membeli dekorasi baru untuk menghias ruangan jika memang belum mampu. Bagaimana dengan mengatur kembali ruangan Anda? Coba pindahkan beberapa furnitur dan dekorasi untuk memberikan warna berbeda. Singkirkan barang-barang yang sudah tidak digunakan. Kesempatan yang baik pula untuk melenyapkan hal-hal yang mengingatkan Anda pada mantan!

Berjelajah dan bereksplorasi

via GIPHY

Saya semakin menurunkan resolusi saya dari tahun ke tahun. Dari yang ingin menjelajahi negara lain hingga menjelajahi Indonesia terlebih dahulu. Namun, saya tiba di suatu pemikiran bahwa berjelajah dan bereksplorasi tidak selamanya berbicara tentang pulau baru atau bahkan negara baru. Begitu banyak hal di kota ini yang belum sempat saya telusuri. Sebagai anak Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur terasa begitu jauh. Atau, bagaimana dengan eksplorasi diri melalui buku atau mengikuti kelas tertentu? Termasuk, bukan?

Mencintai diri sendiri

via GIPHY

Satu pelajaran yang berhasil saya terapkan di tahun 2018. Mengawali awal tahun lalu dengan patah hati, saya belajar pentingnya mencintai diri sendiri. Daripada pusing memikirkan pasangan baru, saya lebih memilih untuk menerima diri dengan segala kekurangan yang ada. Tetap membuka ruang untuk perbaikan diri tanpa harus memaksakan. Jika Anda saja tidak mencintai diri sendiri, bagaimana orang lain mampu mencintai Anda?