5 Bingkisan Natal yang Lezat dalam Tampilan Menarik!

Apakah hanya saya saja yang merasa bahwa tahun 2018 ini begitu cepat berlalu? Cukup mengejutkan jika saat ini sudah berada di penghujung tahun. Tak lama lagi, dua perayaan besar akan mengakhiri dan mengawali tahun yang baru. Tak jarang, banyak yang merasa harus mengucapkan rasa terima kasih kepada mereka yang telah mengisi 365 hari atau bahkan lebih ini. 

Sebagai pecinta gula, rasanya tidak kaget jika apa yang akan saya tawarkan ini berhubungan dengan si manis. Ya, berikut adalah 5 bingkisan Natal (dengan penampilan yang menggemaskan) untuk dapat diberikan kepada yang spesial di hati Anda. Lekas bergegas, hanya tersisa satu minggu!

Mister Sunday

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Mister Sunday (@hello_mrsunday) pada

Jika ditanya mengenai brownies favorit, saya tidak perlu berpikir untuk menjawab Mister Sunday. Meskipun saya menyukai semua varian rasanya, untuk momen ini izinkan saya memberikan yang terbaik dari terbaik, yaitu Salted Caramel Brownies! Tak jarang saya mampir hanya untuk memesan sepotong brownies atau memesannya untuk rekan yang berulang tahun. And, surprise, everyone loves it!

La Maison

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh LA MAISON® • Patisserie Medan (@lamaison.id) pada

La Maison telah digemari oleh penduduk Jakarta bahkan ketika gerai ini hanya bertempat di Medan saat itu. Bertempat di Grand Indonesia Shopping Mall, La Maison menawarkan ragam pilihan kue, brownies, dan macarons yang menjadi juaranya. Ya, saya ingat betul bagaimana saya rela meminta rekan yang datang dari Medan untuk membawa kotak berisikan macarons ini. Tak hanya tampilan yang cantik, rasanya pun unik!

Dulcet

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Dulcet Patisserie (@dulcetpatisserie) pada

Dulcet telah berdiri jauh sebelum Instagram dan teknik endorsement terkenal seperti saat ini. Dan, ketika melihat bagaimana label ini tetap digemari oleh pelanggan, tentu membuat Anda tidak ragu lagi untuk memesannya, bukan? Another side notes, kotak bingkisan Natal tahun ini terlihat begitu menggemaskan!

Namelaka

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh NAMELAKA (@namelaka.id) pada

Ketika mendapat bingkisan ini sewaktu tahun baru Imlek lalu, saya seketika memasukkan namelaka ke dalam daftar kue favorit saya. Tekstur kue yang tidak begitu padat justru mampu membuat saya menghabiskannya dalam sekejap (ya, andai saja saya tidak takut gemuk)!

Quickly Home

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh by @quicklyjakarta (@quicklyhome) pada

Cukup dengan kue-kue, izinkan saya menawarkan Quickly Home. Label minuman yang memang sudah ada jauh sebelum tren bubble tea berlangsung ini menghadirkan diri dengan tampilan baru. Saya sempat mencicipinya di suatu acara beberapa waktu lalu dan seketika teringat bagaimana label ini begitu dicintai. Dalam satu paket hampers, tersedia satu botol rasa beserta toppingnya.  Pelengkap yang manis untuk menutup akhir tahun, bukan?