Pola hidup sehat memiliki banyak manfaat, diantaranya menghindari kelebihan berat badan dan menyegarkan tubuh. Liburan akhir tahun yang baru saja berlalu, tentu pola makan dan pola tidur menjadi tidak teratur. Untuk memperbaiki pola agar kembali hidup sehat, tentu tidak semudah yang orang-orang katakan, perlu usaha dan komitmen dalam menjalankannya.
Berikut adalah hal-hal yang harus diperhatikan bagi Anda yang ingin kembali menjalani pola hidup sehat!
Mulai memperhitungkan Apa yang Anda Makan
Kembali ke mindset masing-masing, untuk Anda yang ingin menghabiskan liburan dengan pola hidup sehat tentu akan selalu memperhitungkan kalori yang masuk dan keluar. Sayangnya, tidak banyak yang seperti itu. Oleh sebab itu, mulailah untuk lebih displin mengonsumsi makanan. Konsumsilah makanan yang kaya akan protein, rendah gula dan rendah lemak.
Stok Makanan Sehat di Kulkas Anda, Segera!
Keluarkan makanan yang tidak sehat dan isi kulkas Anda dengan yang lebih sehat seperti sayur, buah, atau yoghurt sesuai selera.
Olahraga Minimal 30 Menit
Kurang produktif? Mood swing? Cobalah untuk mengawali hari dengan berkeringat seperti olahraga 30 menit, karena hal tersebut akan sangat membantu Anda dalam banyak hal, mulai lebih produktif, mood lebih terjaga, metabolisme meningkat, dan yang terpenting Anda belajar untuk lebih disiplin. Bila tidak terbiasa untuk berolahraga, Anda dapat memulainya dengan olahraga kecil seperti melakukan pemanasan setelah bangun tidur dan lari-lari kecil.
Komitmen dan Disiplin Adalah Hal Yang Penting
Agar tujuan yang dibuat tidak hanya menjadi sebuah "tujuan", diperlukan komitmen dan disiplin walaupun hal-hal di atas susah untuk dilakukan. Yuk, kembali bangun pola hidup sehat dari hal-hal kecil! Semangat baru di tahun yang baru.