Film Parasite Mendapatkan Penghargaan Terbaik di Festival Film Cannes 2019! Seperti apakah Ceritanya?

Mendengar rumor serta review yang beredar luas, film Korea berjudul Parasite dengan genre dark comedy drama thriller ini mendapatkan Palme d'Or yang merupakan penghargaan terbaik dari festival film Cannes 2019. Tidak hanya itu, beberapa orang juga mengatakan bahwa ini adalah film terbaik di 2019. Saya langsung berpikir “hmm.. sebagus apa memangnya, ya?”

Menyaksikan trailer-nya, saya semakin penasaran untuk melihat film tersebut. Saya pun mengajak teman untuk menemani saya menonton film tersebut, karena jujur saya sebenarnya kurang selera dengan film Korea. Ketinggalan beberapa menit karena telat memasuki bioskop, saya sempat bingung menangkap alur cerita yang ingin disampaikan oleh film Parasite. Selesai menonton, ternyata tidak sesuai dengan ekspetasi yang saya bayangkan. Tidak mengecewakan sih, mungkin karena saya menaruh harapan terlalu sempurna kepada film tersebut. Namun, film Parasite menyampaikan pesan moral yang cukup dalam.

Dari segi akting, para aktor dan aktris di film Parasite memberikan performa yang menurut saya cukup puas untuk dinikmati. Untuk saya pribadi, saya mengagumi peran akting Song-kang-ho menangkap perhatian saya karena menonjolkan sosok ayah yang baik. Dari segi visual pun juga tampak menghibur dan tidak kelihatan cacat.

Pesan moral dalam film Parasite sangat menangkap esensi kekeluargaan yang menurut saya jarang sekali terjadi di realita kehidupan. Parasite menceritakan tentang arti kebersamaan dan sesuatu yang seharusnya dipunyai sebuah keluarga; solidaritas, loyalitas, dan keharmonisan.

Pernahkah Anda merasakan keharmonisan tersebut dalam keluarga Anda? Di mana sebuah keluarga mampu bekerja sama dan saling mendukung satu sama lain tanpa berpikir dua kali risiko yang akan terjadi?

Menonton film Parasite menurut saya dapat membangkitkan esensi tersebut. A movie you need to watch!