Mari Dengarkan 5 Lagu Nominasi 'Best Original Song' di Golden Globes Awards 2019!

Sejak bangun pagi tadi, keriuhan mengenai ajang Golden Globes Awards yang ke-76 sudah banyak terpampang di semua media sosial yang saya buka. Sebenarnya, saya cukup takjub ajang penghargaan serupa masih begitu diminati di Hollywood, mengingat tak demikian di Indonesia. 

Dari sekian banyak kategori nominasi yang ada, penghargaan untuk "Best Original Song" selalu menjadi yang paling saya tunggu-tunggu setiap tahunnya. Meski untuk tahun ini, saya sudah lebih dulu yakin bahwa Lady Gaga akan memenangkan kategori tersebut berkat film "A Star is Born". Saya yang belum menonton filmnya saja sudah sangat sering mendengar soundtrack film "A Star Is Born" karena kerap diputar di radio atau tempat-tempat yang saya kunjungi. 

Sila putar lagu berjudul "Shallow" yang dibawakan oleh Lady Gaga dan lawan mainnya dalam film "A Star Is Born", Bradley Cooper di bawah ini.

Lagu "Shallow" menjadi lagu Lady Gaga yang paling lama menduduki posisi nomor satu di US Billboard Digital Songs, yaitu selama enam minggu. Lagu ini bahkan didengar secara streaming sebanyak 8.3 juta kali di minggu pertama peluncurannya. 

Selain Lady Gaga bersama "Shallow", terdapat 4 soundtrack film lainnya yang masuk ke dalam nominasi "Best Original Song" di Golden Globes Awards tahun ini. 
 

BLACK PANTHER - "All the Stars" oleh Kendrick Lamar (ft. SZA)

Sang rapper, Kendrick Lamar sendiri sempat menyatakan rasa bahagianya dapat terlibat dalam Black Panther. "I'm truly honored to contribute my knowledge of producing sound and writing music alongside Ryan [Coogler - Sutradara Black Panther -red] and Marvel's vision," ujarnya. Pada Desember 2018 lalu, Billboard menobatkan "All the Stars" sebagai salah satu best song of the year di urutan ke-15.


DUMPLIN' - "Girl in the Movies" oleh Dolly Parton & Linda Perry

Film Dumplin merupakan adaptasi dari novel berjudul sama, yang diluncurkan pada Desember 2018 lalu. Film ini dibintangi oleh Danielle Macdonald dan Jennifer Aniston dan dapat Anda saksikan di Netflix. Lagu berjudul "Girl in the Movies" yang dibawakan oleh penyanyi lawas Dolly Parton menjadi salah satu lagu pengisi untuk film tersebut. 


A PRIVATE WAR - "Requiem for a Private War" oleh Annie Lennox

Awalnya, ketika sang sutradara dari film "A Private War", Matthew Heineman, meminta Annie Lennox membuat sebuah lagu untuk film tersebut, Lennox menolak karena merasa dia tidak bisa menulis lagu lagi. Untungnya, Lennox kemudian memutuskan untuk mencoba membuat lagu tersebut, dan... Lagu tersebut masuk ke dalam nominasi Golden Globes 2019. 


BOY ERASED - "Revelation" oleh Jónsi & Troye Sivan, dan Leland

Sebenarnya, selain lagu berjudul "Revelation" ini, film "Boy Erased" juga memuat lagu Sivan lainnya, yaitu "The Good Side". Untuk menulis lirik "Revelation", Sivan berkolaborasi dengan musisi Jónsi dari band Sigur Ros. Lagu tersebut terinspirasi dari adegan film "Boy Erased", ketika sang karakter utama, Jared (diperankan oleh Lucas Hedges), berinteraksi pertama kali dengan sesama jenis.

Dari kelima lagu di atas, yang mana menurut Anda pantas meraih penghargaan "Best Original Song" versi Anda?